Desain Interior, Exterior dan Taman Rumah Anda

Tuesday 20 October 2015

Desain Dapur Bersih dengan Ornamen Kayu

Advertisement

Desain dapur bersih dengan ornamen kayu – Dapur merupakan salah satu tempat yang harus terjaga kebersihannya, karena ditempat inilah keluarga melakukan kegiatan memasak atau menyimpan kebutuhan pangan. Selain aspek kebersihan, semua peralatan atau ornamen dapur juga harus mementingkan aspek food grade atau standar peralatan yang baik untuk makanan.
Sesuai standar peralatan yang baik untuk makanan, berbagai desain dapurpun muncul. Mulai dari desain dapur modern sampai minimalis. Nah, kali ini rumahexotic.com akan berbagi desain dapur karya Klondike Contracting yaitu sebuah kontraktor rumah professional kelas eropa. Desain dan tata ruang seperti apa yang diciptakan oleh mereka? Yuk simak ulasannya.

Sebelum memilih desain dapur, tentunya kita harus ingat apa fungsi utama sebuah dapur. Yup, untuk memasak. Sang arsitek juga harus memperhatikan bahan yang digunakan terutama pada bagian yang dekat dengan kompor. Bahan yang tahan panas patut jadi pilihan, seperti menggunakan keramik atau marmer sebagai alas kompor. Dan tidak lupa jalur keluaran asap masakan juga wajib diperhatikan agar asap masakan tidak mengepul dalam ruangan dapur.

Desain dapur bersih dengan ornamen kayu
Klondike Contracting
Lanjut ke desain dapur nih. dari konsepnya, dapur ini penuh dengan ornamen kayu. Mulai dari lantai sampai rak dan almari menggunakan bahan kayu. Sang arsitektur ingin dapur ini terkesan natural dan minimalis. Pemilihan warna putihpun dirasa sangat tepat, membuat dapur terlihat bersih dan kontras dengan ornamen kayu.

Pemilihan perabotan seperti kursipun sangat cocok dengan nuansa dapur. Kursi dipilih dengan desain minimalis dan memiliki warna putih bersih sesuai tema.
Bagian pencahayaan juga tak luput dari perhatian sang arsitek. Pemilihan lampu gantung dengan desain minimalis sangat pas dengan konsep dapur.  Bagi anda yang suka konsep dapur bersih dan minimalis, desain dapur karya Klondike Contracting ini patut jadi pilihan. Ada yang minat?

Desain Dapur Bersih dengan Ornamen Kayu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mimin MotorBanter

0 Response to "Desain Dapur Bersih dengan Ornamen Kayu"